-->
PHP Dev Cloud Hosting
 Google Siapkan Desain Baru Ikon Android?, Screenshoot Tampilan Bocor

Google Siapkan Desain Baru Ikon Android?, Screenshoot Tampilan Bocor

SOLO – Sebuah screenshoot yang menunjukkan tampilan terbaru Android tersebar luas di Internet. Bocoran ini sekaligus menimbulkan berbagai reaksi publik yang memperkirakan bahwa Google telah bersiap merombak tampilan gambar ikonnya.
Bocoran screenshoot yang dimuat kali pertama oleh situs Android Police tersebut terlihat penampakan ikon baru Andriod yang tampaknya terinspirasi oleh ikon dari web Google. Phone Arena, Senin (14/4/2014) melansir beberapa perubahan besar yang mungkin dilakukan oleh mereka. Google bahkan menyebut gaya baru ini dengan istilah Moonshine. Karakteristik utama yang akan mereka usung meliputi bayangan ikon yang lebih panjang dan berwarna lebih lembut.

Dikutip dari laman berbeda Softpedia mengungkapkan bahwa Google melakukan perubahan mungkin bermaksud menyatukan sistem ikon Android agar membuat pengguna dapat merasakan layaknya menggunakan layanan web.
Dalam screenshot yang tersebar luas tersebut juga terlihat beberapa ikon yang mengalami perubahan seperti  Play Music, Books, Movies and Games, Google+, Calendar, People, Chrome, YouTube, Maps, Gmail, Hangouts, Camera, dan Play Store.
Walaupun ikon yang terlihat dalam screenshoot dalam artikel ini adalah sebuah perkiraan, tapi sumber dari Android Police mengklim ikon yang diusulkan tersebut akan menjadi bagian dari versi Android mendatang. Perlu diingat bahwa sumber yang beredar tidaklah disertai dengan pernyataan resmi dari Google, sehingga sangat mungkin terjadi perubahan sampai pada akhirnya mereka luncurkan secara resmi.sumber
Advertisement
Loading...
Loading...
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

Tidak ada komentar

Berikanlah Komentar Anda Tentang Artikel Di atas
Berkomentar dengan sopan dan jangan lupa LIke FansPagenya
Jangan spam (komentar dengan link aktif), bila ada link aktif saya akan hapus komentar anda